Ingatlah Bahwa Semuanya Karena Izin Allah
Sep 23, 2019
Add Comment
Dengan inilah seorang hamba akan semakin sadar betapa ia tidak ada apa-apanya tanpa Allah. Dengan inilah seorang hamba akan semakin dekat dengan Allah ketika kenikmatannya ditambah. Allah ta'la berfirman,
وَمَا بِكُمْ مِنْ نِعْمَةٍ فَمِنَ اللَّهِ
“Dan apa saja nikmat yang ada pada kamu, maka dari Allah-lah (datangnya)” (QS. An Nahl: 53)
Hal yang berbahaya adalah ketika seorang hamba menganggap bahwa apa yg ia gapai semuanya karena dirinya sendiri. Inilah hal yang membuat sesorang kadang kufur atas nikmat yang telah Allah berikan kepadanya. Ia menganggap karena kehebatannya lah sehingga ia bisa sukses. Ia lupa bahwa sebenarnya Allah lah yang telah memudahkan jalan baginya.
Sebagaimana kisah yang sudah kita kenal Qorun, manusia yang paling kaya di zamannya. Ketika ia telah mencapai seluruh kenikmatan dunia, dengan segala harta kekayaan yang ia miliki, dengan sombongnya ia menganggap bahwa segala apa yang ia miliki itu karena usahanya.
Karena kekufurannya, akhirnya Allah menjadikan Qorun ditelan bumi beserta seluruh hartanya.
Naudzubillah...
Ditulis oleh : amor as sunnah
sumber : FP Motivasi Hijrah Indonesia
0 Response to "Ingatlah Bahwa Semuanya Karena Izin Allah"
Post a Comment