Inilah Keutamaan dan Manfaat Puasa Senin-Kamis


Keutamaan dan Manfaat Puasa Senin-Kamis

Ada beberapa puasa sunah yang dianjurkan Islam untuk kita lakukan, di antaranya saum pada hari Senin dan Kamis. Menurut pendakwah Ustaz Abdul Aziz, puasa Senin dan Kamis memiliki keistimewaan dan manfaat bagi kita.

Ustaz Abdul Aziz juga menjelaskan bahwa puasa Senin dan Kamis memiliki keutamaan karena Allah membukakan pintu surga pada dua hari itu. Seperti hadis yang diriwayatkan Imam Muslim berikut yang artinya:

"Pintu-pintu Surga di buka pada hari Senin dan Kamis. Maka semua hamba yang tidak menyekutukan Allah dengan sesuatu apapun akan diampuni dosa-dosanya, kecuali seseorang yang antara dia dan saudaranya terjadi permusuhan. Lalu dikatakan, ‘Tundalah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai, tundalah pengampunan terhadap kedua orang ini sampai keduanya berdamai, tundalah pengampunan terhadap orang ini sampai keduanya berdamai.” (HR. Muslim)

Ustaz Abdul Aziz melanjutkan, manfaat lain yang dapat dipetik dari puasa Senin dan Kamis adalah mengistirahatkan organ tubuh kita dari makanan yang setiap hari dikonsumsi. Hal ini agar tubuh dapat mencerna makanan, agar tetap sehat.

"Secara medis untuk mengistirahatkan organ tubuh kita, dalam setiap keseharian kita makan, kita minum akan makan - makanan yang kita makan, supaya nanti organ tubuh yang menggiling bisa istirahat," katanya kepada umma, Jakarta, Kamis (20/2/2020).

Selain itu, puasa hari Senin dan Kamis membuat psikis kita untuk terhindar dari sifat kedengkian, sifat ketamakan, dari sifat kerakusan. Dan manfaat terakhir yang bisa diamalkan dari puasa Senin dan Kamis, untuk tetap bersyukur, mengingat ada sebagai orang yang belum tentu bisa makan dan minum setiap harinya.

"Mendidik orang untuk senantiasa terbiasa lapar dan haus, indikasi pelajaran pertama bahwa ada orang-orang di sekeliing kita tidak makan dan tidak minum karena tidak bisa membeli makan dan minuman. Ini wujud rasa bersyukur kita," pungkasnya.


oleh : Ustaz Abdul Aziz
sumber : Umma

0 Response to "Inilah Keutamaan dan Manfaat Puasa Senin-Kamis"

Post a Comment