Ini Do'a Yang Harus Dibaca Di Malam Lailatul Qadar Sesuai Anjuran Rasulullah


Do'a Yang Harus Dibaca Di Malam Lailatul Qadar Sesuai Anjuran Rasulullah

Salah satu momen penting yang paling ditunggu oleh Muslim di seluruh dunia di bulan Ramadhan adalah malam Lailatul Qadar. Lailatul Qadar adalah Malam Kemuliaan. Satu malam pada bulan suci Ramadhan yang lebih baik daripada seribu bulan atau sekitar 83 tahun. (QS Al-Qadr). Bila malam itu tiba dan seseorang mendapatkannya, dia akan diampuni dosanya. Artinya dosa yang selama ini dilakukan bisa habis dan kesempatan masuk surga lebih besar.

Mengacu kepada jumhur ulama yang menjelaskan kemungkinan besar berdasarkan hadits-hadits, Lailatul Qadar itu akan turun pada satu malam di antara sepuluh malam yang akhir bulan Ramadhan. Terutama sekali pada malam-malam ganjil. Itulah kenapa pada akhir bulan puasa Muslim di seluruh dunia berlomba-lomba untuk melakukan amalan baik termasuk membaca doa Lailatul Qadar untuk menyambut keberkahan. Dan jika membiasakannya pada setiap malam sepanjang malam-malam Ramadhan, tentu akan lebih mudah untuk bertepatan dengan Lailatul Qadar.

Sangat dianjurkan untuk memperbanyak do’a pada lailatul qadar, lebih-lebih do’a yang dianjurkan oleh suri tauladan kita –Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam– sebagaimana terdapat dalam hadits dari Aisyah.

Dari ‘Aisyah –radhiyallahu ‘anha-, ia berkata, “Aku pernah bertanya pada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, yaitu jika saja ada suatu hari yang aku tahu bahwa malam tersebut adalah lailatul qadar, lantas apa do’a yang mesti kuucapkan?”

Jawab Rasul shallallahu alaihi wa sallam, “Berdo’alah: Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu’anni (Ya Allah, Engkau Maha Pemaaf dan Engkau mencintai orang yang meminta maaf, karenanya maafkanlah aku).” (HR. Tirmidzi no. 3513 dan Ibnu Majah no. 3850.

Ada dua buah doa yang sering diucapkan oleh Rasulullah saat bulan Ramadhan khususnya 10 hari terakhir untuk mendapatkan keberkahan, yaitu:
Doa pertama yaitu seperti yang disampaikan di atas Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu’anni. Doa ini memiliki arti: Ya Allah, Engkau Maha Pemaaf dan mencintai orang yang meminta maaf, karenanya maafkanlah aku.
Doa Kedua adalah doa sapu jagad yang juga sering diucapkan oleh Rasulullah saat bulan Ramadhan. Doa itu berbunyi: Rabbana atina fiddunya hasanah, wa fil akhirati hasanah wa qina ‘adzabannar. Doa ini memiliki arti: Wahai Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami kebajikan di dunia dan akhirat serta peliharalah kami dari siksa api neraka.

Karena itu, marilah kita perbanyak doa ini pada malam-malam Ramadhan dan ditambah doa-doa kebaikan lainnya. Semoga kita dapat meraih Lailatul Qadar. Aamiin Yaa Robbal ‘Aalamiin.


sumber : tribunnews.com

0 Response to "Ini Do'a Yang Harus Dibaca Di Malam Lailatul Qadar Sesuai Anjuran Rasulullah"

Post a Comment