Wahai Suami, Bantulah Pekerjaan Istrimu di Rumah


Bantulah Pekerjaan Istrimu di Rumah

Ada persepsi umum bahwa suami bekerja di luar rumah dan istri harus mengurus rumah tangga. Suami tidak perlu mengurus pekerjaan rumah dan istri tidak boleh bekerja di luar rumah. 

Jika hal itu terjadi, dianggap sebagai kesalahan yang harus diluruskan. Bahkan ada budaya di suatu daerah jika suami ikut bantu mencuci piring, menyiapkan masakan, dan menggendong anak sekaligus membawa tas istrinya, dianggap menurunkan derajat seorang suami.

Persepsi dan budaya ini tidak sepenuhnya betul. Suami istri adalah partner yang bersama-sama menjalankan kehidupan rumah tangga. Memang benar suami mempunyai kewajiban mencari nafkah untuk keluarganya. Istri juga harus maksimal mengerjakan pekerjaan rumah dan mengurus anak-anaknya. 

Akan tetapi, hal itu bukan berarti suami tidak boleh membantu pekerjaan istri, dan istri tidak boleh membantu pekerjaan suami. Keduanya dianjurkan saling membantu pekerjaannya masing-masing jika memang harus dilakukan.



Ilustrasi

Dan saling membantu itulah merupakan salah satu bentuk kasih sayang antara keduanya dan salah satu cara menciptakan suasana romantis dan harmonis dalam kehidupan rumah tangga.

Dikutip dari buku 'Rumah Tangga Surgawi' karya Holilur Rohman, jika berkaca pada rumah tangga Rasulullah, maka Rasulullah adalah contoh suami ideal yang seharusnya ditiru oleh suami-suami di seluruh dunia. Di tengah kesibukan Nabi dalam berdakwah, tak lupa Nabi ikut mengerjakan pekerjaan rumah tangga seperti menyiapkan makanan, menjahit sandal dan lain sebagainya. Simak hadis berikut ini:

Dari Al-Aswad, ia bertanya kepada Aisyah, "Apa yang Nabi Shalallahu alaihi wa salam lakukan ketika berada di tengah keluarganya? 'Aisyah menjawab, "Rasulullah shalallahu alaihi wa salam biasa membantu pekerjaan keluarganya di rumah. Jika telah tiba waktu salat, beliau berdiri dan segera menuju salat." (HR. Bukhari, no 6039).

Urwah berkata kepada Aisyah, "Wahai Ummul Mukminin, apakah yang dikerjakan oleh Rasulullah shalallahu alaihi wa salam jika ia bersamamu (di rumahmu)? "Aisyah berkata, "Ia melakukan (seperti) apa yang dilakukan oleh salah seorang dari kalian jika sedang membantu istrinya, ia memperbaiki sandalnya, menjahit bajunya, dan mengangkat air ember." (HR. Ibnu Hibban (Al-Ihsan Xll/490 no. 5676, XL/351 no. 6440).



oleh : M Yusuf Agam
sumber : Umma

0 Response to "Wahai Suami, Bantulah Pekerjaan Istrimu di Rumah"

Post a Comment